harga decking kayu

4 Pilihan Harga Decking Kayu Per Meter Dari Supplier Langsung!

4.5/5 - (4 votes)

Harga Decking Kayu Per Meter, Gudangparquet.net – Dalam industri lantai kayu, sebuah produk tersebut dibedakan menjadi dua bagian dari segi penempatannya, yaitu lantai kayu indoor (dalam ruangan) dan lantai kayu outdoor (luar ruangan). Yang akan menjadi fokus pembahasan kali ini adalah lantai kayu outdoor atau populer dengan nama Decking Kayu.

Harga Decking Kayu Per Meter Persegi 2023

Spesifikasi Barang Ukuran (cm) Harga Per meter (m2)
Decking Kayu Merbau 1,9cm x 9cm x 100-300cm Rp 495.000/m2
Decking Kayu Bengkirai 1,9cm x 9cm x 100-300cm Rp 455.500/m2
Decking Kayu Kruing 1,9cm x 9cm x 100-200cm Rp 452.000/m2
Decking Kayu Ulin 1,9cm x 9cm x 100-300cm Rp 895.500/m2

Ringkasan Produk Decking kayu

Kami lampirkan di bawah ini ringkasan tentang produk decking kayu, yang kami dokumentasikan di dalam Video youtube, silahkan anda simak untuk mendapatkan Informasi secara audio Visula mengenai 4 jenis harga decking kayu tahan air dan jamur.

Decking kayu outdoor merupakan salah satu produk lantai kayu luar ruangan yang banyak di butuhkan oleh berbagai kalangan seperti keluarga menengah keatas, fasilitas umum, taman terbuka, hingga objek wisata. Ya, karena decking kayu menciptakan permukaan lantai yang terlihat lebih artistik dan juga memiliki fungsi yang berbeda dengan lantai biasanya.

Baca Juga: 5 Material Lantai Outdoor Terbaik ditahun 2022

Harga decking kayu per meter di mulai dari 450Ribuan dengan ukuran secara random dan jenis kayu yang berbeda -beda, harga ditampilkan bisa berubah-ubah sesuai jenis kayu dan ukuran yang diberikan. langsung saja cek tabel dibawah ini :

Tips Penting!

Sebelum berniat memesan decking kayu, sebaiknya anda mengetahui bagaimana cara pasang decking kayu yang baik dan benar.

Keterangan Harga Decking Kayu:

  • Harga diatas tidak termasuk biaya pasang
  • Harga diatas tidak termasuk ongkos kirim
  • Pemesanan diatas 100m² gratis ongkos kirim
  • Garansi 1 tahun

 Biaya Pasang Decking Kayu Per Meter

Tentunya harga produk diatas belum jasa pasang, berikut ini biaya jasa untuk mengaplikasikan decking lantai kayu pada rumah:

  • Decking Untuk Lantai : Rp 180.000,-/m²
  • Decking Untuk Pagar : Rp 270.000,-/m²
  • Decking Untuk Dinding : Rp 210.000,-/m²

Mungkin anda tertarik dengan: Biaya Pasang Lantai Kayu

Karakteristik Material Decking Kayu

1. Decking Kayu Merbau

decking kayu merbau

Merbau memiliki tingkat ketahan dan kekerasan yang tinggi dengan keras kelas I-II dengan warna yang menarik yaitu merah kecoklatan, dengan Serat kayu yang lurus membuat Jenis kayu ini banyak dicari oleh beberapa masyarakat.

Artikel Terkait: Yuk, Kenali Lebih Dalam Soal Kayu Merbau

2. Decking Kayu Bengkirai

decking kayu bengkirai

Kayu bengkirai merupakan kayu yang berasal dari kalimantan, yang memiliki karakteristik yang unik yaitu mempunyai warna yang khas yaitu kuning kecoklatan. dan memiliki banyak keunggulan yang sangat baik untuk decking kayu bengkirai.

Artikel Terkait: Mengenal Kayu bengkirai dan Produknya

3. Decking Kayu Ulin

decking kayu ulin

Salah satu produk yang memiliki tingkat keawetan terbaik, bisa bertahan hingga ratusan tahun. di tempat asalnya Kalimantan, Banyak sekali digunakan untuk bahan jembatan, dermaga, dan pembuatan kapal penangkap ikan. semakin lama terkena air, berat jenis kayu semakin padat, meskipun terendam dalam air laut sekalipun.Denganh banyaknya keunggulan tersebut, tidak heran produk ini merupakan produk terlaris, meskipun dari segi harga terbilang mahal.

4. Decking Kayu Keruing

decking kayu kruing

Kayu keruing memiliki karakterisik yang menawan, dan sering dimanfaatkan didunia pertukangan, karena kayu keruing memiliki ketahan yang cukup tinggi dengan tingkat kelas awet dan keras tingkat II, maka dari itu kayu keruing sering dimanfaatkan untuk dijadikan Lantai Outdoor atau Decking kayu.

Artikel Terkait: Kayu keruing? ini dia salah satu jenis kayu terbaik!

Supplier Decking Kayu Murah Dan Berkualitas

decking kayu

Gudang parquet merupakan salah satu perusahaan industri yang bidang properti dengan material utama yaitu lantai kayu, decking kayu, plafon kayu dan lainnya, sebagai perusahaan yang bergerak dibidang properti yang menyediakan bahan dekorasi interior dan eksterior.

Decking kayu memiliki alur anti slip yang dimana hal itu berguna untuk meminimalisir resiko tergelincir ketika lantai terbasahi oleh hujan. Selain itu, kayu pada permukaan dasar akan membuat pijakan lebih nyaman.

Kami juga menjual secara online pada jual lantai kayu murah dan terjangkau yang bisa anda dapatkan di website kami, terus baca artikel ini karena untuk selanjutnya akan diberikan informasi mengenai perbandingan decking kayu dengan produk decking yang mulai hits yaitu decking wpc.

Perbandingan Decking Kayu dan Decking WPC

decking kayu vs wpc

Kehadiran decking wpc tentu membuat sebuah persaingan baru dalam kategori lantai kayu outdoor, anda sebagai konsumen diharuskan untuk mengetahui kedua karakteristiknya untuk memastikan jenis lantai mana yang lebih cocok digunakan.

Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Decking kayu memiliki tampilan yang alami dan lebih nyaman di telapak kaki, tetapi memerlukan perawatan yang lebih sering dan dapat lapuk atau retak jika terkena air atau cuaca ekstrim dalam jangka panjang.

Sedangkan decking WPC (Wood Plastic Composite) lebih tahan lama dan tahan air, tetapi mungkin tidak se-estetis kayu asli dan dapat menjadi licin jika basah.

Pilihan terbaik akan bergantung pada persepsi pribadi dan kondisi lingkungan tempat decking akan digunakan.

Selain digunakan sebagai lantai kayu outdoor, decking juga memiliki beberapa fungsi tak terduga yang perlu anda ketahui. Beberapa diantaranya seperti untuk lantai tepian kolam renang, pagar, jembatan dan banyak lainnya. Informasi selengkapnya mengenai fungsi decking kayu bisa anda tonton di video berikut ini:

Untuk anda yang berminat mengaplikasikan decking outdoor ini langsung saja untuk menghubungi kontak marketing kami yang tersedia dibawah ini.

Sekian saja artikel mengenai harga decking kayu per meter yang bisa kami berikan, semoga bermanfaat untuk anda sekalian, terima kasih. Hubungi kami segera untuk konsultasikan kebutuhan anda seputar lantai kayu, dapatkan penawaran khusus bulan ini.